Sesuaikan Kebutuhan Pokok Saja, Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Dampingi Petugas BLT DD Lundong 

    Sesuaikan Kebutuhan Pokok Saja, Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Dampingi Petugas BLT DD Lundong 
    Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Serma Maftuh melaksanakan monitoring dan pendampingan kegiatan penyaluran BLT - DD untuk penyaluran bulan Oktober, November dan Desember Tahun 2022

    KEBUMEN - Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Serma Maftuh melaksanakan monitoring dan pendampingan kegiatan penyaluran BLT - DD untuk penyaluran bulan Oktober, November dan Desember Tahun 2022 bertempat di Balai Desa Lundong Kecamatan Kutowinangun Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah. Jumat, (9/12/22).

     
    Sebanyak 90 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) penerima penyaluran bantuan BLT-DD yang secara simbolis diawali oleh Kades Lundong yang dalam hal ini diwakili Sekdes Lundong Basuki. dengan jumlah yang diterimakan sebesar Rp. 900.000, - (Sembilan Ratus Ribu Rupiah) per KPM itu Sekdes minta kepada warga penerima manfaat agar digunakan untuk mencukupi kebutuhan pokok atau kebutuhan yang bersifat primer dan tidak untuk kebutuhan yang bersifat sekunder. Hadir dalam acara itu selain Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Serma Maftuh, hadir pula Kasi Trantib Kutowinangun Sujatmiko.

    Maftuh mengatakan kepada para penerima bantuan untuk tidak menggunakan pada bukan semestinya, manfaatkan bantuan ini untuk mencukupi kebutuhan dasar manusia mulai dari pangan dan seterusnya sehingga para Bapak/Ibu/Saudara/Saudari Warga Lundong bisa mensyukuri nikmat yang telah diberikan pemerintah melalui desa yang dicairkan selama sejak bulan Oktober, November dan Desember 2022. 

    “Saya berharap kepada bapak ibu agar bisa meminit pengeluaran dan harus diatur sedemikian rupa agar bisa mencukupi kebutuhan sehari hari. Hindari pemborosan dan penggunaan yang tidak begitu mendesak, belanjakan sesuai keungan yang didapat agar berkahnya bisa kita rasakan.” ucap Serma Maftuh.

    Redaksi: Pendim 070o/Kebumen

    kebumen jateng
    Nurfaizin

    Nurfaizin

    Artikel Sebelumnya

    Danramil 09/Kutowinangun Dampingi Petugas...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Kembali...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Satgas Yonif 715/Motuliato, Laksanakan Komsos dengan masyarakat
    Satgas Ops Damai Cartenz : Isu Pengungsian di Distrik Oksop Adalah Tidak Benar
    Kasum TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 97 Perwira Tinggi TNI dan Pimpin Sertijab Jajaran Balakpus Mabes TNI
    Wakil Kepala Perwakilan RI Cairo Sambut Kedatangan KRI Sultan Iskandar Muda-367 di Mesir

    Ikuti Kami